Profil

Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK) Al Ittihad


Alamat 
Komplek Masjid Al Ittihad, PT. Chevron Pacific Indonesia, Pekanbaru


Telp. 0761-559032, 946411, 946141
e-mail : tkit@al-ittihad.org
www.al-ittihad.org




VISI
Terwujudnya Peserta Didik yang Berkepribadian Islami dan Berprestasi


MISI
Menyekenggarakan sistem pendidikan Islam terpadu dengan prinsip "Bermain Sambil Belajar, Belajar Seraya Bermain"


KURIKULUM


Kurikulum Dinas yang mengacu pada Permendiknas No. 58 Tahun 2009, yang meliputi :
  • Nilai-nilai agama
  • Sosial emosional
  • Bahasa (menerima bahasa, mengungkapkan bahasa dan keaksaraan)
  • Fisik (motorik kasar, motorik halus, dan kesehatan fisik)
  • Kognitif (pengetahuan umum dan sains, konsep bentuk dan warna, ukuran dan pola, konsep bilangan dan lambang bilangan serta huruf)
Kurikulum Internal Al Ittihad, mencakup :
  • Hafalan surat-surat pendek
  • Doa sehari-hari
  • Al Quran, dengan metode UMMI
  • Praktek sholat
  • Kalimat thoyyibah
  • Sikap perilaku islami
Kurikulum Leadership :
  • Mengenal Diri
  • Komunikasi
  • Sosialisasi
  • Kerja Kelompok
Kurikulum Berbasis Karakter, bekerja sama dengan Indonesia Heritage Fondatiom (IHF) sejak tahun 2006 dalam mengembangkan 9 Pilar Karakter :
1. Cinta Allah dan Segenap Ciptaan-Nya
    Tujuan :
  • Anak mencintai Allah dan Rasul-Nya
  • Berbuat baik kepada siapapun dan lingkungannya
  • Membela yang benar sesuai aturan
2. Kemandirian dan Tanggung Jawab
    Tujuan :
  • Mampu dan mau melakukan pekerjaan sendiri
  • Percaya diri
  • Dapat melakukan tugas rutin
  • Dapat mengontrol diri
  • Melaksanakan tugas sebaik-baiknya
  • Menerima kesalahan dengan lapang dada
  • Dapat dipercaya (diandalkan)
3. Amanah dan Diplomatis
    Tujuan :
  • Mencintai kejujuran
  • Berperilaku yang benar dengan penuh kesadaran
  • Senantiasa menepati janji dan melakukan tugasdengan penuh amanah
  • Sopan dalam bertutur bahasa sehingga hati orang lain tidak tersinggung
4. Hormat dan Santun
    Tujuan :
  • Berkata dan berperilaku santun
  • Membuat orang lain merasa dihargai dan dihormati
  • Tidak sombong kepada orang lain
  • Memperhatikan dan mendengarkan orang lain berbicara
  • Tidak memotong pembicaraan orang lain
  • Mendengarkan nasehat orang tua dan guru
  • Mentaati peraturan yang diberikan
5. Dermawan, Suka Menolong dan Kerja Sama
    Tujuan :
  • Suka memberi/berbagi
  • Tidak berharap balasan/pamrih
  • Empati dan cinta sesama
  • Suka membantu
  • Saling membantu dalam pekerjaan yang bermanfaat
  • Saling memahami dan menghargai
6. Percaya Diri, Kreatif dan Pekerja Keras
    Tujuan :
  • Yakin dengan potensi yang dimiliki
  • Punya keinginan untuk majudan berani mencoba
  • Pantang menyerah
  • Mampu berimajinasi
  • Mencobamelakukan sesuatu yang berbeda
  • Berpikir cepat dalam menanggulangi dari memecahkan masalah
  • Bekerja dengan senang dan tanpa paksaan
  • Antusias, bersemangat dan bersungguh-sungguh
  • Tidak mudah putus asa
7. Kepemimpinan dan Keadilan
    Tujuan :
  • Peka dalam melihat masalah
  • Mempunyai inisiatif dan beranimengambil tindakan untuk mengatasi masalah
  • Berbuat kebajikan
  • Mengajak orang lain untuk berbuat baik
  • Berprasangka kepada siapa saja
  • Berkawan dengan siapa saj
  • Membagi sesuatu dengan adil
8. Baik dan Rendah Hati
    Tujuan :
  • Mencintai sesama
  • Ramah dan mudah bergaul
  • Memiliki banyak teman dan disenangi sesama
  • Tidak merasa diri lebih hebat
  • Tidak mengejek dan merendahkan orang lain
  • Tidak membandingkan kelebihan dirinya dengan kekurangan orang lain
9. Toleransi, Kedamaian dan Kesatuan
    Tujuan :
  • Menerima perbedaan
  • Sabar dan tidak mengeluh
  • Hati selalu damai, tidak mudah berprasangka 
  • Tidak dendam/membenci
  • Damai dengan sesama
  • Hidup jarmoni dengan sesama manusia dan lingkungan hidup
SARANA PENUNJANG
  • Play ground
  • Permainan educatif
  • Ruang multi media
  • Perpustakaan
  • Masjid
  • Kolam renang
  • Bak pasir dan bak air
  • Halaman bermain yang luas
  • Catering
  • Aula
AKTIVITAS BELAJAR
  • Kegiatan belajar dengan Sistem Area (8 Area) dengan pengembangan 11 tema pembelajaran
  • Pembelajaran Al Quran dengan metode UMMI
  • Ekstra kurikuler Mewarnai, Melukis, Bahasa Inggris, Persiapan Membaca
  • Pembelajaran dengan multi media
  • Sholat berjamaah
  • Out door
  • Berenang
  • Manasik haji
  • Pesantren Ramadhan
  • Out Bond
  • Kunjungan ke panti asuhan
  • Mengisi siaran radio (RRI dan Robbani)
  • Mengikuti lomba kratifitas
  • Peringatan hari besar nasional dan agama Islam
  • Bazar
  • Dll
PRESTASI
  • Juara 1,2,3 Lomba Busana Cilik Nusantara
  • Juara 1 dan 3 Lomba Membaca Al Fatihah dan Surat Pendek
  • Juara 3 Lomba Busana Muslim Cilik
  • Juara 1 Festifal Anak Sholeh
  • Juara 1 Senandung Al Quran dalam Festifal Anak Sholeh
  • Juara 1 Lomba Senam Irama
  • Juara 1 Lomba Membuat Alat Perkusi dari Bahan Sederhana
  • Juara 1 Lomba Etika Makan
  • Juara 1 Lomba Membuat Topi
  • Juara Umum Lomba Busana Cilik Nusantara Kategori Putra
  • Juara 2 Lomba Membaca Doa Seharihari
  • Juara 1 Lomba Mewarnai (Putra)
  • Juara 2, 3 dan 5 Lomba Mewarnai (Putri)
  • Juara 2 Lomba Mewarnai dengan Connecter Pen
  • Juara 1 Putra dan Juara 2Putri Lomba Membaca Ayat Pendek
  • Juara 2 Lomba Paduan Suara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar